Pages

Monday, September 23, 2013

Dahlan Rogoh Rp 1,5 Miliar untuk Biayai Mobil Listrik 'Lamborghini'


Jakarta - Menteri BUMN Dahlan Iskan mengaku membiayai sendiri pengembangan mobil listrik jenis sport car bernama Selo. Pengembangan mobil yang mirip desain mobil sport mewah Lamborghini ini menghabiskan dana Rp 1,5 miliar/unit.

"Itu Rp 1,5 miliar. Iya ini dana saya," ucap Dahlan kepada detikFinance di Kementerian BUMN Jakarta, Selasa (24/9/2013).

Dahlan mengatakan mobil listrik sport ini memiliki perbedaan dengan mobil listrik sport Tucuxi yang diciptakan oleh Danet Suryatama yang tak dilengkapi gear box. Sedangkan 'Lamborghini' sudah dilengkapi gear box dan memiliki kecepatan hampir serupa.

"Ya standar kurang lebih sama," jelasnya.

Dahlan tak mau berkomentar lebih jauh soal rencana memproduksi masal mobil listrik mewah ini, meskipun Dahlan tak menutup kemungkinan soal produksi massal. (Detik.Finance)

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...